Pelepasan Perdana Kontingen KORMI NTT FORNAS Palembang 2022

- Redaksi

Kamis, 30 Juni 2022 - 21:43 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

onlinentt.com-Wakil Gubernur NTT sekaligus Ketua KONI NTT Drs. Josef A. Nae Soi MM, resmi melepas 43 Kontingen Kormi Provinsi NTT untuk ikut dalam Festival Olahraga Rekreasi Nasional (FORNAS) VI/2022 di Palembang Sumatra Selatan pada  1-7 Juli 2022. Kegiatan pelepasan 43 Kontingen tersebut berlangsung di Ruang Rapat Kantor Gubernur NTT pada Rabu (29/06/2022).

Wakil Gubernur NTT, Drs. Josef A. Nae Soi MM memberikan motivasi pada para atlet untuk dapat meraih prestasi. “Para atlet harus berusaha untuk bawa pulang prestasi. Harumkan nama Nusa Tenggara Timur pada ajang Fornas di Palembang. Kita semua berikan dukungan penuh mulai dari Pemerintah dan masyarakat,” ujar Wagub JNS.

Baca Juga :  Pemerintah Desa Lewogeka Salurkan BLT Dana Desa ke 44 KK

“Kita yakin pasti atlet-atlet kita akan mendulang hasil yang baik. Saya yakin karena bakat anak-anak NTT ini dalam bidang olahraga sudah sering membawa prestasi bagi NTT baik di kancah nasional maupun internasional,” ujarnya.

Ia mengatakan, FORNAS tersebut sebagai sarana olahraga rekreasi yang juga sangat bermanfaat bagi kebugaran. “Tentunya dengan olahraha rekreasi untuk juga punya manfaat untuk kebugaran dan membawa kegembiraan. Maka pasti akan memberikan semangat untuk bisa mengharumkan nama NTT. Jangan minder dan harus semangat,” katanya.

Baca Juga :  Setelah Kunjungi Kawasan Daratan di Timor, Gubernur Jajaki Kawasan Kepulauan di Labuan Bajo

Ketua Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) NTT Chris Mboeik mengatakan, terima kasih atas dukungan Pemerintah NTT untuk para atlet yang ikut dalam FORNAS di Palembang nanti. “Terima kasih bagi Pemerintah dan masyarakat yang sudah berikan dukungan. Kami akan kirim 43 kontingen terdiri atlet, official dan pemantau. Kami akan mengikuti  3 Inorga (induk organisasi olahraga) diantaranya Binaraga, Line Dance, dan dan Tai chi,” ujarnya.

“Ini pertama kali kirim atlet untuk mengikuti FORNAS. Kita harapkan nanti bisa harumkan nama NTT dari di kancah nasional dalam Fornas ini. Dan juga Line Dance sebagai andalan kita untuk juara,” tambah beliau.

Baca Juga :  Puncak HKAN 2021, Dirjen KSDAE KLHK Jalin Kerja Sama dengan Pemprov NTT

Chris menambahkan, sejauh ini di KORMI Pusat sudah tercatat 66 inorga. Sementara di KORMI NTT baru 8 Inorga yang terdaftar. Kita harapkan akan terus bertambah hingga 66 inorga sehingga bisa mengadakan Festival Olahraga Rekreasi Daerah tingkat provinsi dan kabupaten.

“Ini juga untuk memperkenalkan olahraga rekreasi kepada masyarakat NTT,” tambahnya. Biro Humas dan Protokol Setda NTT

Berita Terkait

110 Desa Belum Pertanggung Jawabkan Dana Desa ?
Bupati dan Wakil Bupati Rote Ndao, Paulus Henuk dan Apremoi Dudelusy Dethan Belum Tempati Rujab
Pawai Kemenangan Ita Esa Ditunda Demi Menjaga Kondusifitas Kamtibmas
30 Ribu Orang Akan Hadiri Kampaye Akbar Paket Ita Esa
Pemprov NTT Siap Gelar Kupang Exotic Run dan Jazz Festival
Ikat Simpul-Simpul Politik, Bima Fanggidae Lingkar Titik-Titik Dibeberapa Wilayah
Intensitas Curah Hujan Tinggi, Jalan Kapasiok Potensi Ambruk
Pj. Gubernur NTT Resmikan Peluncuran Platform Lopo Inovasi Flobamorata Provinsi NTT
Tag :
Tetap Terhubung Dengan Kami:
Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.

Berita Terkait

Kamis, 17 Oktober 2024 - 08:42 WITA

Desa Wisata Yang Berdaya Saing Harus Memiliki Keunikan Produk Wisata

Sabtu, 18 Mei 2024 - 02:31 WITA

Migel Beama Nyatakan Diri Siap Maju Sebagai Balon Wakil Bupati Rote Ndao

Jumat, 15 Maret 2024 - 07:04 WITA

Cuaca Extrim Bukanlah Kendala, Bandara D. C Saudale Untuk Tetap Beroperasi

Sabtu, 25 November 2023 - 02:24 WITA

Diskusi Terbuka AMSI What’s Next After Publisher’s Right: AI For Media: Kurang Sak Nil, Perpres Publisher Rights Akan Diteken Presiden

Jumat, 6 Oktober 2023 - 09:53 WITA

Kegiatan Workshop Pendampingan Teknis Tahun 2023 Dibuka Pj. Gubernur NTT

Kamis, 14 September 2023 - 23:39 WITA

Untuk Jamin Ketersediaan Pasokan Harga, PJ. Gubernur Pantau Harga di Hypermart

Selasa, 25 Juli 2023 - 20:44 WITA

Hadirkan Musik Berkualitas, Konser Collabonation Tour IM3 Sukses Pukau Masyarakat Kupang

Senin, 17 Juli 2023 - 01:01 WITA

Wagub JNS Ajak Semua Pihak Terus Kembangkan Koperasi Untuk Ekonomi Daerah

Berita Terbaru

Humaniora

110 Desa Belum Pertanggung Jawabkan Dana Desa ?

Selasa, 11 Mar 2025 - 08:50 WITA

Opini

Bupati Rote Ndao Minta Sekda Buat Group WhatsApp

Sabtu, 8 Mar 2025 - 01:31 WITA