onlinentt.com-Rote Ndao- Laura Elisabeth Barend, SP, usai dilantik sebagai Penjabat Kepala Desa Sanggaoen, Selasa, (13/10/2020), mengucapkan terima kasih kepada Bupati Rote Ndao, Nyonya Paulina Haning-Bullu, SE.
“Pertama-tama saya menaikan puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa melalui Yesus Kristus.
Kedua saya mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Rote Ndao dalam hal ini Bunda Bupati Rote Ndao, Paulina Haning Bullu, SE, yang mempercayai untuk memimpin Desa Sanggaoen”, ucapnya.
Laura Elisabeth Barend menambahkan, dirinya akan selalu menjaga kepercayaan yang telah diberikan oleh Bupati Rote Ndao dan ke depan selalu siap untuk melakukan yang terbaik bagi masyarakat”, ujarnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dia mengaku sebagai perpanjangan tangan dari Bupati di desa dirinya akan menunjukan totalitas pelayanan dan loyalitas dalam segala apsek kepada Bupati sebagai atasannya.
“Saya akan mengikuti dan menjunjung tinggi aturan dan regulasi terkait dengan pelayanan pemerintahan, kemasyarakatan dan lainnya”, tegas dia.
Elisabeth Barend berharap dengan dipercaya sebagai penjabat Desa Sanggaoen, dia siap membuka diri dan bekerjasama dengan masyarakat maupun perangkat desa.
“Saya akan ajak, baik masyarakat maupun perangkat desa untuk kamibergandengan tangan dan akan berjuang bersama-sama untuk memajukan Desa Sanggaoen”, terangnya.
Mengakhiri kesempatannya, dengan media, Barend menjelaskan,sebagai seorang perempuan tentu dinilai kebanyakan orang harus berada di dapur. Namun kali ini anggapan tersebut berbalik, di mana seorang perempuan harus menjadi srikandi untuk masa depan bangsa dengan menjabat selaku penjabat kepala desa”, tandas dia. *MT