onlinentt.com-Kabupaten Kupang-Febriana Tunis Kabnani, (39 tahun), warga Desa Oebola Kecamatan Fatuleu Kabupaten Kupang, yang meninggal dunia karena covid 19, pada tanggal 10 Juli 2021, pukul 07.00 wita, lalu di Rumah Sakit, (RS), Leona Kupang. Namun diisukan meninggal dunia karena menjalani vaksin. Hal itu langsung diklarifikasi oleh Camat Fatuleu, Ronni Natonis, bersama Koramil 1604-02 Kabupaten Kupang dan Kapolsek Fatuleu, bahwa isu tersebut adalah tidak benar. Yang bersangkutan meninggal dunia karena penyakit yang diderita maka mudah terkena covid 19.
“Jangan terprovokasi oleh isu tersebut. Sebab itu berita bohong. Tetap jaga Protokol Kesehatan, (Prokes),” tegas Camat Ronni Natonis, saat dihubungi awak media via telepon seluler, pukul 06.00 wita, Sabtu, (10/07/2021).
“Rumor yang berkembang, bahwa almarhumah meninggal setelah selesai di vaksin. Hal ini sangat menggangu kenyamanan masayarakat yang telah di vaksin dan belum,” tegas Natonis.
Kembali menurut Ronni, yang juga Ketua Tim Satuan Tugas Penanggulangan Covid 19 ini, almarhumah Febriana Tunis Kabnani, meninggal dunia akibat penyakit yang dideritanya selama kurang lebih 6 bulan, maka rawan terserang covid 19.
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya