Migel Beama Nyatakan Diri Siap Maju Sebagai Balon Wakil Bupati Rote Ndao
onlinentt.com-Rote Ndao-Migel Beama, S.Pd, Ketua DPC. Partai Kebangkitan Bangsa, (PKB), Rote Ndao, menyatakan diri siap maju sebagai bakal calon, (balon), Wakil Bupati Rote Ndao Periode 2024-2029, namun masih menunggu hasil survei yang dilakukan oleh partai.
“PKB telah melakukan survei terhadap beberapa orang kader termasuk saya dan sampai dengan saat ini kita masih menunggu hasil survei,” terang tokoh politisi ini.
Ditanya tentang kuatnya opini publik, bahwa dirinya akan berpasangan dengan salah satu figur balon Bupati, pria yang hobbie mengenakan kain sarung itu menyatakan sebagai seorang politisi, tentu bukan hal baru kalau dalam hajatan politik Pilkada selalu diopinikan.
“Karena kita taat pada aturan partai maka kita menunggu hasil survei. Tidak serta merta karena PKB memperoleh tiga kursi lalu otomatis melainkan harus melalui mekanisme dan aturan partai, “pungkas dia.
Beama meneruskan sebagai politisi tentu memiliki kepentingan tetapi tidak harus juga dipaksakan, urainya. *JohanesHenuk
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.